Resmi Ditutup Presiden Joko Widodo, Asean Para Games 2022 di Solo Panen Apresiasi

Atas suksesnya APG XI di Kota Solo, Presiden pun berterima kasih terhadap seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam penyelenggaraan acara tersebut

7 Agustus 2022, 01:42 WIB

SURAKARTA (Keadilan.net) Asean Para Games (APG) XI 2022 di Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng) dinilai sukses membuktikan bahwa penyandang disabilitas, mampu berprestasi dengan komitmen bekerja keras setiap saat.

Prestasi itu bukan hanya membanggakan diri sendiri, namun bagi bangsa dan negaranya.

“Dengan komitmen dan kerja keras, para penyandang disabilitas mampu menciptakan prestasi, tidak ada perbedaan dengan nondisabilitas,” kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika menutup Asean Para Games 2022 di Stadion Mahanan, Solo, Sabtu (6/8/2022) malam, seperti dikutip dari InfoPublik.id.

Saat Sandiaga Uno Beri Inspirasi Santri PPMI Assalaam, Disambut Histeria Massal

Menurut Presiden Jokowi, keterbatasan yang dimiliki oleh para atlet penyandang disabilitas itu justru mampu memacu memberikan yang terbaik dalam kompetisi olahraga multi cabang itu.

Dengan dampak yang sangat signifikan terhadap para penyandang disabilitas se-Asia Tenggara, tentunya Pemerintah Indonesia bangga bisa ditunjuk sebagai tuan rumah dalam perhelatan tersebut dalam satu pekan belakangan.

“Menjadi kekuatan besar keterbatasan yang dimiliki oleh penyandang disabilitas, memberikan inspirasi pada dunia,” kata Presiden.

Material Diambil Vendor, Kelanjutan Proyek Pembangunan Masjid Taman Sriwedari Solo Makin Suram

Atas suksesnya APG XI di Kota Solo, Presiden pun berterima kasih terhadap seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam penyelenggaraan acara tersebut. Hingga pada akhirnya berlangsung sesuai dengan rencana yang ditetapkan.

Kesuksesan, lanjut Presiden, karena adanya dukungan dari seluruh pemangku kepentingan seperti ASEAN Para Sport Federation (APSF), ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC), Pemprov Jateng, Pemkot Solo, instansi pemerintah pusat terkait lainnya, hingga atlet.

“Terima kasih 1.248 atlet sudah menujukkan rasa sportivitas dalam mewujudkan setiap pertandingan di ajang Asean Para Games,” tutur Presiden.

Bali Dihina Senator Australia Soal PMK, Menparekraf Sandiaga Uno Bereaksi Keras

Berita Lainnya

Berita Terkini