SUKOHARJO (Keadilan.net) – Tujuh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) akan mengikuti Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2023 pada tanggal 22-27 September 2023 yang akan digelar di Pangkalan Udara (Lanud) Astra Ksetra, Lampung.
Lomba KRTI diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Pusat Prestasi Nasional, yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi mahasiswa, kerjasama tim dan pemikiran kritis dalam mencari inovasi di dunia penerbangan.
KRTI dilaksanakan secara Hybrid, yaitu Dalam Jaringan (Daring) dan Luar Jaringan (Luring). Daring untuk pelaksanaan seleksi wilayah, dan Luring untuk pelaksanaan final.
Lomba Best Practices Perpustakaan PT Nasional, UMS Satu-satunya PTS Masuk 3 Besar
Adapun tujuh wakil UMS itu, berasal dari 3 Program Studi (Prodi), yakni Prodi Teknik Informatika terdiri Maulana Al Iqbal Widodo dan Naufal Hanief Mafaza.
Kemudian, Prodi Teknik Industri adalah Ivory Chandra Putri Anggraenie.
Selanjutnya dari Prodi Teknik Elektro adalah, Rangga Wijaya Arviaputra, Apsari Candraningtyas, Hendra Wibawa, dan M Taqiyuddin Nabil.
Dalam keterangannya pada, Selasa (19/9/2023), Rangga mengatakan, persiapan yang telah dilakukan menjelang mendekati final, yaitu mempersiapkan wahana drone (pesawat nir awak), baik dalam segi hardware maupun software, serta sudah siap menjalankan misi secara autonomous (dapat beroperasi tanpa pengemudi).
Perkuat Kerjasama, UMS Teken MoU dengan RSO Dr R Soeharso
“Harapan kami Insya Allah, bisa mendapatkan podium satu, namun apabila belum mendapatkan juara, kami tetap akan mengevaluasi dan mengembangkan lebih dalam untuk KRTI tahun selanjutnya,” pungkas Rangga.(Nugroho)