Hari Coblosan Makin Dekat, KPU: Produk Logistik Pemilu 2024 Sudah Mencapai 57 Persen

Produksi logistik di atas 57% dan yang sudah diterima oleh KPU kabupaten dan kota sudah di atas 25%

31 Oktober 2023, 18:57 WIB

JAKARTA (Keadilan.net) – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Hasyim Asy’ari, menyampaikan produksi logistik tahap I untuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024 sudah mencapai 57%. 30% di antaranya sudah didistribusikan atau dikirim ke berbagai daerah di Indonesia.

“Tahap pertama (produksi) logistik kan untuk beberapa jenis kotak suara, bilik suara, tinta, segel,” kata Hasyim dalam keterangan tertulisnya pada, Senin (30/10/2023).

Dilansir dari Info Publik, Hasyim mengungkap produksi logistik di atas 57% per Minggu (29/10/2023). Dan yang sudah diterima oleh KPU kabupaten dan kota sudah di atas 25%.

Mendagri Minta Bawaslu Perketat Pengawasan Netralitas ASN di Pemilu 2024

Sementara itu, Daftar Calon Tetap (DCT) untuk calon anggota DPR, DPRD, dan DPD akan ditetapkan pada 3 November 2023, dan selanjutnya surat suara calon legislatif bakal mulai dicetak pada 10 November 2023.

“Penetapan DCT rencananya 3 November 2023 dan kemudian pengumumannya pada 4 November 2023 untuk DCT anggota DPR RI, DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten atau kota,” kata Hasyim.

Diketahui, KPU telah menerima pendaftaran tiga bakal pasangan capres dan cawapres Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, serta Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Apel Pengecekan Kendaraan Dinas, Polres Sukoharjo Siap Amankan Pemilu 2024

Pasangan Anies-Muhaimin diusung oleh Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Ummat.

Pasangan Ganjar-Mahfud diusung oleh DPI Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Perindo, dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Sementara, pasangan Prabowo-Gibran diusung oleh Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora, Partai Garuda, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI), serta Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) yang tidak lolos menjadi peserta Pemilu 2024.

Berlangsung 211 Hari, Polisi Gelar Operasi Mantap Brata Amankan Pemilu 2024

Sesuai tahapan, KPU telah menetapkan masa kampanye pemilu mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sedangkan pemungutan suara dijadwalkan pada Rabu, 14 Februari 2024.***

Berita Lainnya

Berita Terkini